GreysiaApriyani Rebut Emas Olimpiade Ginting Raih Perunggu
Berikut berita pilihan dari dunia olahraga mulai dari Greysia Polii/Apriyani Rahayu meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 sedangkan Anthony Ginting merebut perunggu.
Berikut berita pilihan dari dunia olahraga:
1. Greysia/Apriyani Rebut Emas OlimpiadeGanda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu merebut medali emas pertama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 setelah mengalahkan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan 21-19 dan 21-15 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Senin (2/8).
Kemenangan ini membuat Indonesia memastikan melanjutkan tradisi medali emas di Olimpiade. Bagi Greysia/Apriyani, torehan ini merupakan pencapaian terbesar dalam karier mereka selama berpasangan.
2. Ronaldo Bersedia Pulang ke MadridCristiano Ronaldo dikabarkan siap meninggalkan Juventus dan kembali ke Real Madrid demi bekerja sama dengan pelatih Carlo Ancelotti.
Ronaldo meninggalkan Real Madrid pada 2018 usai memastikan hattrick trofi Liga Champions untuk pindah ke Juventus. Di Bianconeri, Ronaldo tetap mampu tampil di level terbaik.
Namun, dari prestasi tim, Ronaldo tak bisa mengantar Juventus jadi juara Liga Champions hingga musim lalu.
3. Anthony Ginting Raih Perunggu OlimpiadeAnthony Sinisuka Ginting berhasil meraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 usai mengalahkan pebulutangkis Guatemala, Kevin Cordon lewat permainan dua gim 21-11, 21-13, Senin (2/8) malam WIB.
Keberhasilan Ginting merebut medali perunggu berarti pula tunggal putra akhirnya bisa kembali menyumbangkan medali untuk kontingen Indonesia sejak terakhir kali Taufik Hidayat (emas) dan Sony Dwi Kuncoro (perunggu) memberikan medali 17 tahun silam.
(ptr)
Belum ada Komentar untuk "GreysiaApriyani Rebut Emas Olimpiade Ginting Raih Perunggu"
Posting Komentar