Ole Gunnar Solskjaer Disebut Masih Beruntung Setelah Dipermalukan Liverpool
TRIBUNJAMBI.COM - Usai kalah telak dari Liverpool dengan skor memalukan, Ole Gunner Solskjaer tuai banyak komentar.
Apalagi kini posisinya sebagai pelatih di Man Utd dipertanyakan.
Namun ada yang berkomentar positif maupun negatif.
Salah satunya yang positif adalah Mantan pelatih Man United, Sir Alex Ferguson.
Dirinya masih mendukung Solskjaer untuk diberikan kesempatan.
Mantan pemain Arsenal, Paul Merson, turut mengomentari posisi Solskjaer saat ini.
Menurut Merson, Solskjaer beruntung masih menjadi pelatih Man United setelah dipermalukan Liverpool.
"Saya belum pernah merlihat hasil seperti Man United vs Liverpool sebelumnya. Tidak ada yang sebanding dengan hasil ini, tidak ada," kata Merson seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
"Saya merasa malu, itu bukan hasil yang bagus."
"Man United vs Liverpool itu pertandingan terbesar di dunia, pertandingan terbesar di musim Man United dan mereka kalah."
"Saya tidak suka melihat pelatih mana pun dipecat, tetapi Ole Gunnar Solskjaer sangat beruntung masih memiliki pekerjaan. Dia seberuntung itu bisa menjadi seorang pelatih."
"Saya tidak peduli apa yang dikatakan orang, tetapi jika ada pelatih di tim Eropa lain yang kalah 0-5 di kandang dari rival terbesar Anda, maka pelatih itu akan pergi," ujar Merson menambahkan.
Baca juga: Hasil Akhir PSS Sleman vs Bali United di BRI Liga 1 Indonesia, Serdadu Tridatu Naik Peringkat
Baca juga: BALI UNITED Kalahkan PSS Sleman 2-0, Serdadu Tridatu Akhiri Panceklik Kemenangan
Belum ada Komentar untuk "Ole Gunnar Solskjaer Disebut Masih Beruntung Setelah Dipermalukan Liverpool"
Posting Komentar