Pemkab Lamsel Target Pencapain Vaksinasi 100 Persen untuk Tenaga Pendidik

 
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, LAMPUNG SELATAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampunh Selatan menargetkan pencapain vaksinasi 100 persen untuk tenaga pendidik.

Pemkab Lampung Selatan berharap supaya dapat segera menggelar kegiatan pembelajar tatap muka di Lampung Selatan.

"Kami telah melakukan rapat koordinasi terkait evaluasi kinerja dan penanganan pengendalian Covid-19. Setelah status zona Lampung Selatan turun menjadi zona kuning. PPKM di Lampung Selatan juga sudah turun menjadi level 2," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Lampung Selatan Thamrin, Selasa (14/9/2021).

"Rakor tersebut dilakukan untuk menyamakan persepsi tentang arahan atau istruksi Bupati Lampung Selatan untuk mempermudah komunikasi hingga Tingkat Rukun Tetangga (RT)," ungkapnya.

Asisten Bidang Administrasi Umum, Badrus Zaman mengatakan pelaksanaan kegiatan belajar mengajar dilampung selatan sudah bisa dilakukan, tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Baca juga: Ikam Lampung Barat Galakkan Vaksinasi Covid-19 bagi Pemuda dan Mahasiswa

"Kita perlu mempertimbangkan kondisi wilayah kita masing-masing. Kalau berpedoman dengan peraturan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Lampung Selatan sudah bisa melakukan kegiatan pembelajaran tatap muka. Sesuai dengan pengaturan dan teknis yang telah ditetapkan," ujarnya.

"Pencapaian vaksinasi kita masih rendah, yakni masih 19 persen. Selain itu PPKM kita masih berada di level 2 dan status zona penyebaran Covid-19 kita masih zona kuning. Mungkin itu yang menjadi bahan pertimbangan Pak Bupati untuk memberikan izin melaksanakan kegiatan pembelajaran tatap muka di Lampung Selatan," kata Badruz.

"Mungkin nanti kita akan buatkan aturan untuk mengatur kegiatan pembelajaran tatap muka di desa-desa kita yang berada pada zona hijau penyebaran Covid-19," pungkasnya.( Tribunlampung.co.id / Dominius Desmantri Barus )

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Pemkab Lamsel Target Pencapain Vaksinasi 100 Persen untuk Tenaga Pendidik"

Posting Komentar